Kamis, 03 Mei 2018

Siswa SMA Negeri 3 Pasuruan lulus 100 %

KELULUSAN DARI SMA NEGERI 3 PASURUAN
TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Pada hari ini Kamis, Tiga Mei Dua Ribu Delapanbelas, pada pukul 10.00 WIB telah diadakan rapat pleno kelulusan yang dipimpin oleh Kepala SMA Negeri 3 Pasuruan yang dihadiri oleh Seluruh Dewan Guru, Wali Kelas XII. Dalam rapat tersebut disampaikan syarat-syarat kelulusan yang diatur dalam Kurikulum SMA Negeri 3 Pasuruan Tahun Pelajaran 2017/2018 dan Surat Keputusan Kepala Sekolah tentang Pedoman Teknis (DOMNIS) syarat-syarat kelulusan siswa SMA Negeri 3 Pasuruan,

Berdasarkan Surat Keputusan Kepala SMA Negeri 3 Pasuruan No. 800/103/101.6.2/2018 tertulis sebagai berikut.
Jumlah peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer di SMA Negeri 3 Pasuruan
Kelas XII IPA : Laki-laki 60 dan Perempuan 68 jumlah 128
Kelas XII IPS : Laki-laki 61 dan Perempuan 65 jumlah 126
Jumlah keseluruhan siswa SMA Negeri 3 Pasuruan : 254.

Dengan menimbang dan seterusnya, mengingat dan seterusnya, menyatakan bahwa
Siswa SMA NEGERI 3 PASURUAN sejumlah 254 siswa DINYATAKAN

LULUS DARI SMA NEGERI 3 PASURUAN

Hal-hal yang berkaitan dengan kelulusan dimohon menunggu informasi selanjutnya dengan bertanya kepada Wali Kelas masing-masing atau datang langsung ke sekolah.
Demikian pengumuman ini disampaikan untuk dapat diketahui.

                                                                                        Pasuruan, 3 Mei 2018
                                                                                        Kepala SMA Negeri 3 Pasuruan

                                                                                        Tri Saguh Noto Bawono, S. Pd
                                                                                        NIP 19620812 198512 1 006

INFORMASI DAFTAR ULANG CALON PESERTA DIDIK SMAN 3 PASURUAN  TAHUN PELAJARAN 2018/2019 Bagi yang diterima  PPDB SMA 2019 : 1.       ...